Basic SEO dan Optimasi Blog, Apa dan Bagaimana?

Ketika membuat sebuah tulisan saya yakin sebagian besar dari kita ingin agar apa yang kita tuliskan juga dibaca orang lain. Apalagi ketika kita tahu bahwa apa yag kita tulis itu ada manfaatnya. 

Begitupun ketika kita menulis di blog kita, walaupun itu blog personal. Apalagi sekarang, ketika semua lini seolah bisa menghasilkan cuan, ternyata dari menulis di blog juga bisa mendapatkannya. Wah, bisa menambah semangat tersendiri untuk rajin menulis ya, hehe he. 

Tapi tentunya ada kriteria-kriterianya agar tulisan bisa banyak dibaca orang. Salah satunya adalah dengan menyeting blog kita agar SEO friendly. 

Apa Itu SEO?

SEO adalah singkatan dari Search Engine Optimization(pengoptimalan mesin telusur) atau Search Engine Optimizer. Kegunaan SEO adalah agar suatu website atau blog muncul di bagian teratas atau minimal di halaman pertama ketika suatu kata kunci diketikkan di mesin pencari. Misalnya ketika mencari sesuatu melalui google.

Teknik SEO

Secara teknikeli, SEO dibagi menjadi 3 macam, yaitu:

1. White : SEO yang murni dan tidak dicampur dengan cara tipu-tipu algoritma.

2. Black : cara SEO yang dilakukan agar cepat mencapai page one, tap tentunya akan cepat hlang juga. Tidak hanya link postingan saja yang bisa hilang, bahkan seluruh artikel bisa hilanng kalau terciduk mbah google.

3. Grey : SEO yang menggabungkan dua teknik, baik white and black
Mana yang paling aman? Tentu saja teknik white. Namun sesuatu yang murni dan jujur, pastiny a banyak tantangan dan prosesnya juga tidak instan.

Jenis SEO

Jika di atas tadi terkait teknik peggunaan SEO, kita juga perlu tahu ya soal 2 jenis SEO yang mingkin sudah tidak asing di telinga kita.

1. SEO On Page

Mempelajari SEO itu butuh keseriusan dan kesabaran. Bertahap dan on praktek. Tidak hanya menumpuk-numpuk teori yang akan membuat kita kereppotan sendiri nantinya. 

Kembali ke SEO Onpage, singkatnya, SEO Onpage adalah elemen yang berkaitan lanngsung dengan website kita. Melipputi; kkualitas konten, struktur onten, kecepatan halaman, serta internal link. 

Kemudian. Untuk memantau seberapa kuatkahh atau seberapa berkkualitasnya Onpagr SEO pada blog kita, kita perlu mengulik google Search Console dan Google Analytic.

2. SEO Off Page

Sementara itu, SEO Offpage adalah penguatan elemen SEO di luar blig yang kita kelola. Seringkali dihubungkan dengan istilah link building. Walaupun sebenarnya SEO Off-page tidak hanya soal link building. Selain linkk building, kita juga bisa melakukan brand mention dan pemasaran media sosial. Tujuan utama SEO Off-page yaitu guna meningkatkan otoritas website dan juga menaikkan ranking nya di hasil pencarian google. Biasanya SEO Off-page ini hubungannya denngan menaikkan Domain Authority.

Mengenal Kaidah SEO On Page

Setelah mengetahui adanya dua jenis SEO yaitu on-page dan off-page kita perlu juga nih mengetahui para meter dan tipsnya. Kita mulai dari SEO on-pge dulua ya. Berikut ini 13+ tips SEO on-page:

1. Judul
Sisipkan keyword di dalam judul. Judul jangan terlalu panjang. 55 karakter adalah ukuran yang paling ideal. Maksimal 60 kaakter.

2. Permalink
Selain disisipkan pada judul, keyword juga harus ada di bagian permalink. Panjang permalink sebaiknya tidak lebih dari 75 karakter.

3. Deskripsi
Keywordpun harus muncul di bagian deskripsi. Meta deskripsi yang bagus harus mnyebutdua kali penyebutan keyword secara natural. Panjang meta deskripsi maksimal 155 karakter.

4. Paragraf Pertama
Pada 10 karakter paaagraf pertama di paragraaf 1, keyword ini harus sudah muncul, arena kadang-kadang yang muncul di deskripsi goog;e bukanlah meta deskripsi melainkan artikelnya.

5.Stop Cara Jadul Penulisan Keyword.
Keyword tidak perlu lagi diberikan bold, italic ataupun underline seperti jaman dulu.

6. Paragraf Akhir
Selain di judul, permalink dan paragraf pertama, keyword juga harus ada di paragraf akhir.

7. Jumlah Kata
Walau mungkin jumlahh kata tidak terlalu pentinng, tapi perlu kita perhatikan minimal tidak kurang dari 800 kata.

8. Optimalkan paagraf
Paragraf tidak perlu panjang-panjanng, 1-2 kalimat sudah cukup

9. Heading
Dalam sebuah atikel, harus ada H1, H2 dan H3. Pengguanannyapun wajib urut. Selain itu, keyword juga jangan lupa untuk dimunculkan di heading.

10. Optimasi Gambar
Jangan lupa untuk menambahkan title dan alt pada gambar ya..

11. Link pada Artikel
Sebuah artikel dalam halaman blog maksimal memuat 150 link, yang merupakan kumulasi internal dan eksternal link. Tapi internal link haris lebih banyak dari eksternal link. Perbandingannya yaitu 3:1.

12. Guanakan SLI Keyword.
SLI word adalah padanan kata. Hal ini membuat artikel kita lebih natural. Misal nih keyword artikel kita Sukarno, kita bisa menggunakan kata berikut sebagai padanan katany:

1. Presiden pertama RI

2. Bapak proklamator

3. Ayah megawati

13. Share di Media Sosial
Setelah artikel kita terbitkan jangan lupa untuk share di media sosial platform apapun yang kita miliki, seperti FB, IG, Twiter dll.

14. Lakukan Inspeksi URL
Setelah 13 tips di atas dilakukan, jangan lupakan satu jurus beriut ini. Agar tulisan kita cepat terindeks google pastikan uuntuk selalu inspect URL setiap kita menerbitkan artikel ataupun melakukan editing di artikel lama.

Mengenal Kaidah SEO Off Page

Setelah mengenal kaidah SEO on-page, sebaikny kita juga menngetahui kaidah SEO off-page, yaitu:

1. Rajin share di media sosial

2. Pahami link building

3. Intip eksekusi off-page blogger lain

4. Kinsiten dan no barbar.

Cara Membuat Blog Disayang Google

Kita tentunya ingin ya tulisan kita muncul ketika diketikkan keywoerd di mesin google. Bagaimana caranya agar tulisan kita disayang google? Berikut beberapa Tipsnya:

1. Cari Tahu Apa Maunya Google

  •  Lakkukan riset keyword
  •  Pasang google analytics dan google search console

2. Kontent yang Baik

  •  Konten yang berkualitas adalah konten yang bisa menjawab kebutuhan pembaca.
  • Sebelum menulis, buat dulu contens plannya.



Oke, demikian ya teman-teman, ulasan tentang basic seo yang bemanfaatranfaat untuk optimasi blog kita. Semoga bermanfaat buat teman-teman yang sedang akti ngeblog yaa.., terima kasih telah menyempatkan untuk membaca artikel ini.

Komentar

  1. Semoga blog kita makin disayang sama Google, ya
    Agak rumit-rumit sedap memang supaya dikenal sama Google tuh

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belajar Parenting

Berburu Malam Lailatul Qodar

Bunda Pekerja dan Daycare